Jayaboard Design Competition 2018: Hotel & Resort di Indonesia

Jayaboard Design Competition 2018: Hotel & Resort di Indonesia

Indonesia, 6 May 2018

Jayaboard Design Competition merupakan kompetisi tahunan yang diselenggarakan oleh USG Boral Indonesia untuk kalangan umum, para peserta dapat menuangkan ide mereka yang berhubungan dengan tema ke dalam sebuah desain. Perkembangan tren pariwisata di Indonesia telah menginspirasi USG Boral Indonesia untuk memilih Hotel & Resort sebagai tema Jayaboard Design Competition 2018. Ini merupakan tahun kedua Jayaboard Design Competition diselenggarakan dan mengundang arsitek profesional sebagai juri untuk menambah kemeriahan acara. Tahun ini, karya mereka berkesempatan untuk dinilai dan dikomentari langsung oleh Realrich Sjarief, arsitek sekaligus founder dari RAW Architecture dan merupakan pemenang Indonesia Architecture Community 2017 dengan karya desainnya OMAH Library.

Photo: Jayaboard Design Competition 2018’s Banner.


Jayaboard Design Competition 2018 telah menerima lebih dari 300 karya, jumlah peserta meningkat dari kompetisi tahun lalu yang berjumlah lebih dari 200 karya. Kompetisi tersebut diselenggarakan dari tanggal 5 Maret 2018 hingga 23 April 2018.

Pada tanggal 5 Mei, 5 finalis utama diundang untuk datang ke booth Jayaboard pada pameran INDOBUILDTECH 2018. Kelima finalis tersebut  mempresentasikan karya mereka di hadapan 3 juri yang terdiri dari Realrich Sjarief yang merupakan Professional Architect, Erliana Iliansjah selaku Architectural and Specification Director USG Boral Indonesia, dan Indra Wibowo selaku Technical & Quality Manager of USG Boral Indonesia. 

Photo: Abednego Glen Yogi - Relief.

Photo: Aryo Mahardika – Spinning Capsules

Photo: Karlina Wahyuningtyas – Bumi Sangkala.

Photo: Leviandri – Wave The Sunset.

Photo: Riardy Rakhman Diasbudi - Alure.

Photo: Presentation by Jayaboard Design Competition 2018’s Top 5.

Photo: Realrich Sjarief is giving his comment.

Photo: The crowd are focusing on the presentation.

Photo: Group Photo.

Photo: Riardy with his design Alure won the 1st prize, winning 25 million rupiah plus travelling accommodation to Bali for 3 days and 2 nights.

Untuk merayakan 25 tahun Jayaboard di Indonesia, 25 karya desain terpilih dari Jayaboard Design Competition 2018 akan ditampilkan di galeri website USG Boral Indonesia. Tiap karya desain akan di tampilkan satu persatu setiap harinya melalui media digital USG Boral Indonesia (social media dan website) dimulai dari 16 Mei 2018 hingga 9 Juni 2018 dengan kata kunci 25 Resort Design Inspirations diikuti dengan tagar #celebrating25years dan #membangunbersamaJayaboard.

Photo: Gallery in the website.

Photo: Riardy Rakhman Diasbudi – Alure.

Photo: Instagram Post

Selain untuk menambah pengunjung website atau menambah pengikut di social media, galeri tersebut diharapkan dapat memberikan pengetahuan dan inspirasi tentang produk dan system kepada konsumen.

USG Boral Indonesia berkomitmen untuk terus mengembangkan solusi inovatif untuk dinding dan  plafon dengan teknologi terbaru yang akan menjawab semua kebutuhan masyarakat di Indonesia dengan produk-produk berkualitas premium. Untuk informasi lebih lanjut, kunjungi situs web kami di www.usgboral.com/in_id/